Jakarta, anhdepblog– Setelah seri Find N3 yang sudah debut resmi di Indonesia, giliran OPPO untuk menghadirkan sebuah suksesor agar bisa bersaing dengan para kompetitornya seperti vivo, Samsung dan Honor, hadirkan foldable yang serbabisa. OPPO Find N5 pun hadir sebagai smartphone lipat tertipis di dunia—sebuah klaim yang mungkin bisa didebat. Namun hadir dengan cukup banyak peningkatan.
Ya, dibilang bisa didebat, karena sejatinya profil Huawei Mate XT Ultimate Design masih sedikit lebih tipis ketika lipatannya terbuka. Maka dari itu, OPPO sebutkan klaim OPPO Find N5 tertipis dalam gaya lipat buku alias lipat dua yang lebih konvensional. Saking tipisnya, OPPO sampai harus berusaha ekstra memastikan port USB-C bisa disematkan.
Diluncurkan secara global di Singapura kemarin (20/2), OPPO Find N5 memiliki dimensi yang lebih lega, sekaligus kapasitas baterai lebih besar. Lewat desainnya yang kini semakin ramping, ada penyesuaian pada sektor kamera, meski tetap diperkuat kolaborasi bersama Hasselblad.
Jadi yang paling tipis untuk foldable sejenisnya, dimensi OPPO Find N5 memiliki ketebalan hanya di kisaran 8,9mm saat terlipat, dengan bobot kisaran 229 gram. Menariknya, smartphone ini justru tidak lebih lebar dan tinggi dibandingkan iPhone 16 Pro Max, dengan selisih ketebalan hanya 0,6mm dan bobot 229 gram, alias 2 gram lebih berat.
Hal tersebut cukup impresif, mengingat ini merupakan sebuah foldable yang memiliki dua layar dan dua baterai. Agar dapat mencapai hal tersebut, OPPO menggunakan Titanium Flexion Hinge yang 26% lebih kecil namun 36% lebih kokoh, gunakan material titanium grade 5, ditambah komponen metal terkuat di kelasnya. Bingkai perangkat sendiri gunakan aluminium alloy seri 7000 standar aviasi.
Selain lebih tipis, daya tahannya meningkat 30%, bahkan permukaan kacanya yang sudah berlapis nanocrystal juga 20% lebih tahan dari risiko pecah saat terjatuh. Tidak sampai di situ, sertifikasi IPX9 pertama di foldable membuat OPPO Find N5 tahan dari air bertekanan maupun suhu ekstrem sekalipun.